Sebelum adanya power steering, pengemudi memerlukan tenaga yang besar untuk dapat memutar setir kendaraan, terutama saat berbelok. Sehingga, diciptakannya power steering menjadi inovasi yang mempermudah pengalaman berkendara dan membuatnya lebih nyaman. Namun, power steering sendiri dibagi menjadi 2 jenis, yaitu hidrolik dan elektrik. Power Steering Elektrik atau Electric Power Steering (EPS) merupakan sistem power steering yang mengandalkan motor listrik untuk pengendalian kemudi.
Pada artikel ini, kita akan membahas lebih lengkap mengenai Power Steering Elektrik mulai dari pengertian, fungsi hingga keunggulannya. Simak selengkapnya di bawah ini.
Apa Itu Power Steering Elektrik?
Power Steering Elektrik (EPS) adalah salah satu Sparepart mobil khususnya sistem kemudi modern yang menggunakan motor listrik. Tujuan diciptakannya EPS ini untuk membantu pengemudi agar lebih enteng dalam mengendalikan setir. Berbeda dengan power steering hidrolik yang mengandalkan fluida dan pompa, EPS bekerja dengan sensor dan aktuator elektronik untuk memberikan bantuan yang lebih presisi dan responsif.
EPS ini terletak di bagian Kaki-Kaki mobil sebagai penghubung antara setir dengan roda kendaraan. Power Steering Elektrik disusun oleh beberapa komponen seperti motor listrik, electronic control module, serta sensor yang mendeteksi pergerakan setir.
Fungsi Power Steering Elektrik (EPS)
Electric Power Steering (EPS) memiliki beberapa fungsi utama dalam sistem kemudi kendaraan, di antaranya:
Meringankan Beban Kemudi
EPS membantu mengurangi tenaga yang diperlukan pengemudi untuk memutar setir, terutama saat parkir atau berkendara pada kecepatan rendah. Dengan bantuan motor listrik, pengemudi dapat mengendalikan kendaraan dengan lebih mudah dan nyaman.
Meningkatkan Efisiensi Energi
Berbeda dengan sistem hidrolik yang terus bekerja menggunakan tenaga mesin, EPS hanya aktif saat diperlukan. Hal ini membantu mengurangi konsumsi bahan bakar dan meningkatkan efisiensi kendaraan secara keseluruhan.
Menyesuaikan Bantuan Kemudi Berdasarkan Kecepatan
EPS dapat menyesuaikan tingkat bantuan kemudi secara otomatis. Saat kecepatan rendah, sistem memberikan bantuan lebih besar untuk memudahkan manuver, sedangkan pada kecepatan tinggi, bantuan dikurangi agar kemudi lebih stabil dan responsif.
Meningkatkan Keamanan dan Kontrol Kendaraan
EPS seringkali terintegrasi dengan fitur keselamatan seperti lane keep assist, adaptive steering, dan park assist. Hal ini membantu pengemudi mempertahankan kendali kendaraan dengan lebih baik dalam berbagai kondisi jalan.
Mengurangi Perawatan dan Mempermudah Diagnostik
Karena tidak menggunakan fluida hidrolik, EPS lebih minim perawatan dibandingkan power steering konvensional. Selain itu, sistem elektroniknya memungkinkan deteksi dini terhadap masalah melalui sensor dan modul kontrol.
Keunggulan dari Power Steering Elektrik
Berikut adalah beberapa kelebihan atau keunggulan menggunakan Electric Power Steering (EPS) pada mobil, antara lain:
Lebih Hemat Energi
EPS hanya bekerja saat dibutuhkan, sehingga tidak membebani mesin secara terus-menerus seperti power steering hidrolik. Hal ini membantu meningkatkan efisiensi bahan bakar kendaraan.
Responsif dan Presisi
Sistem elektronik memungkinkan EPS memberikan bantuan kemudi yang lebih presisi, menyesuaikan dengan kecepatan kendaraan dan kondisi jalan untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan berkendara.
Minim Perawatan
Karena tidak menggunakan fluida hidrolik, EPS tidak memerlukan penggantian oli atau perawatan sistem hidrolik yang bisa bocor atau rusak. Hal ini membuat biaya perawatan lebih rendah dalam jangka panjang.
Lebih Ringan dan Simpel
EPS memiliki komponen yang lebih sedikit dibandingkan sistem hidrolik, sehingga bobot kendaraan lebih ringan, yang juga berdampak pada efisiensi bahan bakar dan performa kendaraan.
Terintegrasi dengan Sistem Keselamatan
EPS dapat dihubungkan dengan berbagai fitur keselamatan modern seperti Lane Keep Assist, Adaptive Steering, dan Park Assist, yang membantu pengemudi dalam menjaga kendali kendaraan.
Ramah Lingkungan
Karena tidak menggunakan oli hidrolik yang berpotensi mencemari lingkungan jika bocor atau terbuang, EPS lebih ramah lingkungan dibandingkan sistem hidrolik.
Pengendalian yang Lebih Stabil di Kecepatan Tinggi
EPS dapat mempermudah handling kemudi saat kendaraan melaju dengan kecepatan tinggi, sehingga setir terasa lebih stabil dan keselamatan berkendara Anda terjaga. Selain dari EPS, pengendalian kemudi yang stabil juga didukung oleh komponen sistem kemudi lain seperti Tie Rod End dan Long Tie Rod. Pastikan kedua komponen itu juga dalam kondisi terbaik agar performa mobil tetap optimal.
Baca Juga : Tie Rod Mobil: Pengertian dan Fungsinya
Itulah pembahasan mengenai Power Steering Elektrik yang perlu Anda ketahui sebagai pemilik atau pengemudi mobil. Karena keunggulan-keunggulan Electric Power Steering (EPS), membuatnya semakin banyak digunakan pada mobil modern, terutama pada kendaraan yang mengutamakan efisiensi bahan bakar dan teknologi canggih. Dengan meningkatnya fokus pada efisiensi energi dan kenyamanan berkendara, Power Steering Elektrik menjadi pilihan utama bagi produsen otomotif di seluruh dunia.